15

WordPress 2.6.2 Telah di Rilis

Wordpress

Seperti di beritakan oleh wordpress.org, baru saja mereka merilis wordpress versi 2.6.2. Berbeda dengan versi 2.6.1 yang tidak mewajibkan penggunanya untuk update, tetapi di dengan keluarnya versi ini, sangat disarankan kepada pengguna mulai versi 2.6.1 kebawah untuk mengupdate ke versi 2.6.2. Ini terutama disebabkan oleh salah satu celah keamanan SQL Column Truncation dan kelemahan fungsi mt_rand().

Dengan celah kelemahan itu, maka jika blog kita mengijinkan pengguna untuk ikut bergabung (open registration), maka kemungkinan password user bisa di reset atau di ubah ke acak. Dan ini tentu membuat pusing user jika terjadi. Dan dengan serangan yang berulang-ulang maka kemungkinan password juga bisa di tebak/hack. Kemudian, bagaimana cara mudah mengupdate ?

Untuk mengupdate wordpress biasanya harus mengupload semua file ke server secara manual. Tetapi untuk lebih mudahnya gunakan saja plugins WordPress Automatic Upgrade. Setelah plugins ini di install, untuk upgade tinggal beberapa kali klik dan mengikuti langkah-langkah yang dituntunkan. Pastikan untuk menyimpan backup data yang telah di hasilkan.

Ketika kita masuk ke halaman administrator, maka akan ditampilkan informasi bahwa wordpress 2.6.2 telah tersedia, maka diharap segera update ( WordPress 2.6.2 is available! Please update now)

Informasi selengkapnya http://wordpress.org/development/2008/09/wordpress-262/

ebta

15 Comments

  1. Assalamu ‘alaikum, mas ebta…
    Komentar lg neh, smoga ga bosen. wordpress baru neh? Saya prnah bikin blog di wordpress, dah daftar ke google. tetapi kenapa ga bs dilacak sama google ya? Tapi, sama Yahoo Search mah bisa, tuh. Apa bener Google itu agak “sombong” ya? karena dia (si google) menerapkan kriteria yg ketat agar terdaftar di search engine-nya?….
    mohon penjelasannya……Syukron Jazakallah.

  2. Barusan Update yah dik…
    Td sempet mainteace pak tak broswing.

    sama dah Update juga td malem..


  3. Deprecated: Function create_function() is deprecated in /var/www/html/ebsoft.web.id/wp-content/plugins/wp-spamshield/wp-spamshield.php on line 1961

    @Abu Izza
    Wa’alaikumsalaam…
    wah kalau sombong atau tidak saya kuran tahu, itu masalah hati.. 🙂
    Tapi mungkin masih perlu waktu agar google bisa mengindex halaman kita, dan google juga punya peraturan/ketentuan sendiri..

    @imam
    Ya mas, barusan upgrade. Rencana mau tadi malam, tetapi belum jadi, baru pagi ini

  4. Assalamu’alaikum Warahmatullah Wabarokatuh
    Saya gagal Update… apa yang hasus saya lakukan… mohon penjelasannya… please… 🙁

  5. Assalamu ‘alaikum, akhi fillah….
    Mo numpang usul (meskipun ga ada kaitannya dgn tema di atas). Gimana kl antum review “Advance System Care 3 (Beta). softare ini baru rilis 2 hari yg lalu. Meskipun statusnya “beta”, kinerjanya MANTAB! (pake huruf “B”)….
    Salut buat Mas Ebta!
    Jazakallah khairon.


  6. Deprecated: Function create_function() is deprecated in /var/www/html/ebsoft.web.id/wp-content/plugins/wp-spamshield/wp-spamshield.php on line 1961

    Wa’alaikumsalaam warahmatullah wabarokatuh

    @mig33citeureup
    Itu proses update manual atau dengan plugins ? coba di periksa file admin.php yang ada di folder yang error tersebut

    @Abu Izza
    Syukron laka, masukannya banyajk memberikan inspirasi baru, semoga kedepan bisa direalisasikan. Jazakallah khoir..

  7. ntu kan disuruh uplotin di plugins.. karena newbie.. kok saya gak tau dimana tempatnya plugins?? dah tak cari2 kok nggak ada tulisan plugins ya mas… thx


  8. Deprecated: Function create_function() is deprecated in /var/www/html/ebsoft.web.id/wp-content/plugins/wp-spamshield/wp-spamshield.php on line 1961

    @embuhh
    ada di folder wp-contentplugins
    Untuk membuka, harus bisa mengakses server dengan FTP Client, misalnya Filezilla dan sejenisnya..

  9. maaf mas. mau nanya.
    themesnya WP ebsoft.web.id ini pake apa ya…?? koq bagus sekali. boleh sharing ga???


  10. Deprecated: Function create_function() is deprecated in /var/www/html/ebsoft.web.id/wp-content/plugins/wp-spamshield/wp-spamshield.php on line 1961

    @rendy
    themes-nay menggunakan CMS2, coba di search di google, jika belum ketemu mungkin bisa saya kirimkan. email saya saja..

  11. rilis baru WP 2.6.3 udah keluar. Kemarin nyobain masang buat blog terbaru saya. Lagi belajar wp & joomla.


  12. Deprecated: Function create_function() is deprecated in /var/www/html/ebsoft.web.id/wp-content/plugins/wp-spamshield/wp-spamshield.php on line 1961

    @aRPie
    Iya, untuk update ke versi 2.6.3m tinggal copy paste 2 file saja, tidak perlu replace semuanya. Ada keterangannya di website wordpress..
    Saat ini menunggu versi 2.7 yang sudah masuk versi beta..

  13. Pingback: hot info com « Fhebry’s Blog

Comments are closed.