Unicode adalah suatu standar industri yang dirancang untuk mengizinkan teks dan simbol dari semua sistem tulisan di dunia untuk ditampilkan dan dimanipulasi secara konsisten oleh komputer. Dikembangkan secara tandem dengan standar Universal Character Set dan dipublikasikan dalam bentuk buku The Unicode Standard, Unicode mengandung suatu kumpulan karakter, suatu metodologi pengkodean dan kumpulan standar penyandian karakter, suatu kumpulan bagan kode untuk referensi visual, deskripsi sifat karakter seperti huruf besar dan huruf kecil, suatu kumpulan data referensi berkas komputer, serta aturan normalisasi, dekomposisi, pembandingan (collation), serta penggambaran (rendering).
( Wikipedia Indonesia, ensiklopedia bebas berbahasa Indonesia http://id.wikipedia.org/wiki/Unicode )
Qur’an Arabic Unicode bisa dibuka di web browser ( Internet Explorer, Firefox, Opera atau lainnya ) dan bisa juga dicopy ke aplikasi word processor seperti Ms Office, Open Office, WordPad dan lainnya. Saya mendapatkannya dari DivineIslam.com, tapi saat ini sepertinya alamat ini sudah tidak ada lagi. Silahkan dibaca keterangan didalamnya.
Jika menggunakan Ms Word dan tidak tampil tulisan arab,maka coba di install Universal Font, dengan langkah sebagai berikut :
- Buka Control Panel
- Pilih Add/Remove Programs
- Pilih Microsoft Office … dan Klik Change
- Pilih Add or Remove Features … klik Next
- Pilih Office Shared Features > International Support > Klik Universal Font
dan Klik Run From My Computer - Masukkan CD Instalasi Office dan klik Update, atau klik Update dan cari
folder instalasi Ms Office - Selesai, seharusnya huruf arab sudah bisa bisa ditampilkan
Sebagai tambahan, terkadang hasil yang ditampilkan di ms Word berubah dan susunannya menjadi tidak teratur ( misalnya beberapa kata berubah posisi dari awal text ke akhir text atau ketika di cetak berbeda dengan tampilannya), mungkin karena dalam format unicode. Jadi pastikan di teliti dan dicek ketika mencetaknya.
Download Qur’an Arabic Unicode ( 1.370 KB )
ass
waduh…..salut d!!!!
hebat abis euy!!!!!
lam kenal y!!!!(he…he…he…;p)
pkoke….salut brat d!!!!
wass
Maaf OOT, mas bisa kasih tips konversi teks arab dalam program Mufid tentang konversi unicode arab ke teks biasa
maaf maksud saya cara konversi arab ke teks pada kamus mufid v1.0 dengan delphi yg mas pakai terutama pada konfersi font TTF ke font arab apa anda pakai algoritma khusus
info bagus akh, kunjungi juga pelajaran bahasa arab yang mudah di situs kami
http://badar.muslim.or.id
sy hnya bisa berucap alhamdulilah & trims…
alhamdulilah & trims